Senin, 11 Januari 2010

Memanfaatkan Komputer Rumah Menjadi Mesin Fax


Pernahkah mengalami betapa repotnya harus mondar mandir dalam keperluan mengirim faximile. Apalagi kalau urusannya mendadak dan harus dikerjakan secara cepat.
Belum lagi sekarang ini jarang ditemui Wartel yang bisa digunakan untuk mengirimkan fax secara langsung.
Oleh karena itu tidak ada salahnya menyiasati kendala demikian dengan mencari alternatif baik. Bagaimana kalau memanfaatkan komputer yang ada di rumah menjadi mesin Fax. Selain murah biaya, tidak boros waktu, juga bisa dikatakan praktis.
Caranya sangat sederhana dan mudah dilakukan. Untuk dapat mengirim fax yang berupa file doc atau apapun bisa dilakukan langsung lewat komputer.



Tetapi ketentuannya komputer harus disetup ke dalam piranti Fax dan dilengkapi dengan modem.
Perlu diingat bahwa modem yang digunakan bukan modem DSL, tapi modem yang biasanya dipasang adalah untuk koneksi dial-up.(biasanya, untuk konekna si Telkomnet Instant).
Biasanya jika membeli komputer dalam bentuk paketan, otomatis didalamnya sudah ada modem dial-up internal yang terpasang dalam CPU komputer.
Ingat, jangan sampai terhubung ke Telkomnet Instant, tapi cukup dicolokkan saja line/jalur telepon ke modem dan lakukan prosedur pengiriman.
Program akan mengirim dan mengeluarkan suara seperti data transfer yang biasanya ada pada mesin faximile biasa.

Prosedur untuk mengaktifkan piranti fax pada Windows XP adalah sebagai berikut :
1. Masukkan CD Master WIndows XP yang sesuai dengan Instalansi Sistem Operasinya
2. Buka Control Panel lalu pilih Add or Remove Programs
3. Klik Add or Remove windows components
4. Isi tanda centang (v) pada Fax service lalu pilih next
5. Jika proses telah selesai klik finish

Untuk mengecek apakah fungsi fax servici sudah terinsta ll dapat diketahui dengan cara :
Start>>> Printer dan Faxes. Apakah sudah ada gambar faxnya.

Prosedur untuk mengirimkan Fax :
1. Buka jenis program apapun yang sesuai dengan file yang akan dikirim (misalnya :doc, xls)
2. Untuk ekstension “doc” pastikan akan membuka Ms. Word.
3. Buka program Ms. Word, jika sudah selesai, klik file lalu Print
4. Untuk jenis printernya pilih “fax”
5. Masukkan nomor tujuan
6. Dokumen yang dipilih sudah terkirim ke fax tujuan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar